Hama merupakan salah satu musuh yang dikhawatirkan oleh setiap petani karena kehadirannya dapat mengganggu dan merusak tanaman yang dihasilkan sekaligus menyebabkan kerugian yang sangat besar bagi berbagai pihak.
Walang sangit
Hama yang satu ini dapat mengganggu tanaman dan sangat merugikan. Walang sangit dapat menghisap butiran padi yang masih cair sehingga mengakibatkan pertumbuhan padi menjadi terhambat dan biji padi akan hampa atau liat. Selain itu, hama yang satu ini juga memakan biji yang sudah mengeras, membuat kulit biji akan berwarna kehitaman dan merusak berbagai jenis tanaman.
Itulah sebabnya hama walang sangit menjadi kekhawatiran tersendiri bagi para petani yang menanam berbagai hasil tanaman dengan susah payah untuk dipanen.
Ulat
Ulat menjadi salah satu hama yang sangat mengganggu dan dapat merusak tanaman karena kehadirannya dapat memakan dedaunan dari tanaman yang telah ditanam oleh para petani. Ulat sangat aktif memakan dedaunan di malam hari. Bahkan selain mengincar dedaunan, ulat juga memakan pangkal batang dari tanaman yang ia singgahi sehingga hal ini sangat merugikan bagi para petani. Dedaunan yang dimakan ulat hanya tersisa rangka dan batang daun yang dimakan hanya tersisa tulang daunnya saja sehingga hal ini berakibat fatal terhadap aktivitas yang sudah dilakukan oleh para petani.
Tikus
Hama yang satu ini juga sangat mengkhawatirkan dan mengganggu ketenangan para petani karena dapat merusak atau menyerang berbagai jenis tanaman. Gangguan yang dilakukan terjadi pada setiap fase pertumbuhan tanaman, mulai dari masa pesemaian, vegetative, generative, panen hingga masa penyimpanan. Biasanya, hama yang satu ini berlindung di semak-semak, lubang pematang sawah dan lain sebagainya untuk mencari tanaman yang dapat dimakan.
Selain beberapa jenis hama pengganggu tanaman yang disebutkan tadi, masih banyak lagi jenis hama yang dapat mengganggu tanaman lainnya. Agar dampak yang ditimbulkan akibat serangan hama bisa dihindari, maka lakukanlah beberapa hal di bawah ini, yaitu:
- Lakukan sanitasi lingkungan area persawahan dan sekitarnya.
- Bersihkan setiap tempat di area tanaman dengan baik agar tidak ada hama yang bersembunyi di sekitarnya.
- Siapkan perangkap atau jebakan agar hama dapat berkurang dan tidak mengganggu tanaman.
Selain itu, anda juga perlu memperhatikan kondisi tanaman secara rutin dengan baik untuk memastikan tidak ada hama yang kembali mengganggu kondisi tanaman yang anda pelihara hingga waktunya panen nanti.
sumber : http://jokowarino.id/
0 komentar:
Posting Komentar